Beranda · Elektronika · Listrik · Parabola · Komputer · Privacy · Disclaimer · Contact · About ·

Cara Aman Belanja Barang di Toko Online

Era teknologi yang sudah maju seperti sekarang ini membuat banyak orang bisa mengakses informasi dengan sangat mudah. Selain informasi kita juga bisa membeli barang hanya dengan akses internet saja. Dengan begitu kita jadi dimudahkan dalam bertransaksi didunia maya. Namun sayangnya sampai saat ini masih ada saja penipu yang mencari sasaran pembeli didunia maya. Sehingga hal ini menimbulkan kerugian bagi pembeli dan memberikan rasa was-was para pembeli lainnya saat hendak membeli barang via online. Oleh karena itu dalam postingan kali ini, masputz.com akan berbagi informasi mengenai cara aman berbelanja barang di toko online.

Saat ini sudah banyak sekali pelapak atau toko yang menjual barang-barang nya secara online. Baik itu bikin situs sendiri, melalui rekber atau situs-situs toko online ternama di Indonesia. Umumnya barang yang dijual ditoko online tersebut dari brand ternama. Baik itu jenis barang elektronik, rumah tangga, peralatan kantor, fashion, otomotif dan sebagainya. 

Cara Aman Belanja Barang di Toko Online

Cara Aman Belanja di Toko Online

Banyak sekali situs online ternama yang bisa terjamin keamanannya. Seperti Lazada, Bukalapak, Tokopedia, Elevenia, Mataharimall, Blibli dan sejenisnya. Toko online tersebut ibaratnya seperti Mall atau Pasar modern, dimana banyak penjual yang menjajakan barangnya dalam satu kompleks atau Gedung Mall. Makanya terkadang saat kita membeli barang dengan jenis dan merk yang sama. Ternyata ada banyak pilihan dengan harga yang bervariasi. Oleh sebab itu sebagai pembeli harus pandai-pandai dalam memilih barang sebelum kita membelinya. Memang pada dasarnya barang bisa terjamin aman sampai tujuan. Namun belum tentu barang yang diminta sesuai dengan harapan. Untuk itu ada beberapa tips buat anda yang ingin aman belanja barang di online shop.

1. Cari Referensi Produk Sebelum Membeli

Mencari referensi produk adalah cara aman dalam belanja barang di toko online. Dengan mengetahui spesifikasi, dimensi, fitur maupun informasi lainnya tentu kita akan tahu banyak tentang produk yang akan dibeli. Jadi jika ada pelapak yang kurang tepat dalam menampilkan fitur, spesifikasi dan ketepatan data. Tentu itu bisa menjadi patokan bahwa pelapak sendiri belum memahami produk yang ia jual. Oleh sebab itu hal ini sangat penting sebelum anda membeli barang di toko online. Selain itu anda juga bisa membandingkan harga sebelum membeli barang tersebut. Karena kita tahu setiap orang tentu ingin harga yang murah namun memiliki kualitas yang bagus.

2. Memilih Pelapak/ Penjual Terpercaya

penjual terpercaya
Pelapak yang terpercaya biasanya akan menerima respon positif dari para pembelinya. Seperti barang yang bagus, kualitas terjamin, barang aman dan selamat sampai tujuan dan sebagainya. Dibeberapa toko online biasanya disediakan fitur review skor dengan lambang bintang , yang menandakan skor yang diberikan oleh pembeli. Jadi semakin banyak pembeli yang memberikan skor bagus tentu bisa diambil kesimpulan bahwa pelapak tersebut memberikan pelayanan yang baik kepada pembelinya. Selain itu lihat juga info mengenai informasi profil si pelapak. Karena tidak sedikit pelapak tidak menunjukkan biodata yang sebenarnya. Oleh sebab itu hal ini juga perlu dipertimbangkan sebelum membeli barang tersebut. 
Lihat juga Tips membeli receiver parabola terbaik

3. Menyertakan info contact, dan alamat maps yang jelas

Jika anda berbelanja di situs toko online milik perorangan atau dalam kategori barang tertentu. Maka hal wajib yang harus ada adalah; Nama Penjual, Pemilik Rekening, Contact dan Lokasi Maps sesuai atau sinkron. Karena biasanya jika nama pemilik toko atau nama website tidak sesuai dengan nama rekening, keamanan masih kurang terjamin. Oleh sebab itu perlu diidentifikasi ulang jika anda mau membelinya. Biasanya selain mereka buka toko online sendiri juga menjadi seller di toko online besar yang ada di Indonesia. Selanjutnya juga harus ada laman khusus untuk mengajukan keluhan, konsultasi atau chat di web tersebut. Sehingga anda bisa langsung bertanya kepada penjual tentang barang yang akan dibeli.

4. Situs web diawali dengan https

Dengan diawali https atau ada sertifikat SSL, berarti situs web tersebut diakses secara pribadi dan terjaga (secure). Jadi akses yang tidak diinginkan dari pihak lain bisa diminimalisir dengan adanya https tersebut. Kalau umumnya yang tidak ada security nya hanya diawali dengan http://www. dan seterusnya, Meski terlihat sepele, namun hal ini penting agar info pribadi kita tidak terlacak oleh pihak yang tidak kita inginkan. Untuk situs toko online besar tentu sudah menggunakan https tentunya.

5. Jangan Sembarangan Memberikan Informasi

Setiap toko online umumnya akan selalu menjaga privasi pembeli. Hanya saja terkadang ada orang jail yang dengan sengaja meminta data-data kita yang berkaitan dengan transaksi. Maka hal ini harus dihindari. Biasanya setiap onlineshop akan memberikan petunjuk cara pembelian, makanya jika belum pernah membeli ditoko online sebaiknya baca panduan dengan baik, kemudian teliti dengan benar info yang harus dimasukkan. Jika ada yang meminta password baik via email, chat dan sebagainya sebaiknya tidak usah ditanggapi, jika perlu hubungi CS toko online yang bersangkutan. Selain itu jika membuat password untuk toko online jangan sama dengan password anda yang lainnya. 
Baca juga : Situs toko online terbaik dan terpercaya di Indonesia

6. Simpan Salinan/ Informasi Pesanan

Jika anda sudah memesan barang di toko online, pastikan anda sudah menyimpan salinan informasi transaksi barang dari toko online tersebut. Biasanya saat berbelanja di toko online anda akan mendapatkan detail transaksi, baik itu di laman webnya langsung atau melalui email. Simpan dengan baik detail rincian tersebutsebelum barang sampai ke tujuan. Dengan begitu jika da keluhan anda bisa menunjukkannya kembali.

Demikianlah cara aman berbelanja barang di toko online. Mudah-mudahan sedikit tips ini bermanfaat buat anda yang baru mengenal belanja online. 

0 Komentar Untuk "Cara Aman Belanja Barang di Toko Online"

Post a Comment

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.