Kelebihan dan Kekurangan Multimeter Digital Vs Analog

Multimeter merupakan sebuah alat ukur multifungsi yang sangat penting dalam dunia elektronika maupun kelistrikan, karena dengan adanya alat tersebut kita jadi lebih mudah dalam mengukur dan mengecek komponen atau tegangan pada rangkaian. Saat ini ada dua jenis multimeter yang sering dipakai, yaitu multimeter analog dan multimeter digital. Fungsi dan kegunaannya sama, yang membedakan adalah pada Analog masih menggunakan jarum untuk menunjukkan nilai yang kita ukur, sedangkan pada multimeter digital menggunakan layar LCD yang langsung menunjukkan nilai yang kita ukur. Meski begitu keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya. 

Sebelum kita beranjak mengenai keunggulan atau kelemahan dari kedua jenis multimeter tersebut, alangkah baiknya kita ketahui dulu apa fungsi secara umum dari multimeter:
Fungsi Multimeter


Selain itu kita juga bisa menggunakan multimeter untuk mengecek letak kabel putus, mengecek konsleting kabel, dan lainnya Memang pada dasarnya sistem digital lebih memudahkan kita dalam mengukur suatu komponen atau tegangan. akan tetapi ada beberapa hal penting yang akan sulit dilakukan dengan menggunakan multimeter digital. Berikut adalah kelebihan dan kelemahannya.
Multimeter Digital Vs Analog

Kelebihan Multimeter Digital

  • Penggunaan lebih mudah artinya tidak perlu menghitung nilai yang kita ukur, karena pada multimeter digital langsung keluar hasil pengukuran.
  • Harga relatif lebih mahal.
Kekurangan Multimeter Digital

  • Sulit digunakan untuk mengukur kerusakan komponen, seperti elco, transistor dan sebagainya.
  • Dibeberapa kasus nilai yang ditunjukkan terkadang kurang akurat.
Kelebihan Multimeter Analog

  • Untuk pengecekan kerusakan rangkaian, atau komponen lebih mudah
  • Harga relatif lebih murah
Kekurangan Multimeter Analog

  • Menggunakan rumus tertentu untuk menghitung nilai yang ditunjuk jarum
  • Rawan rusak di bagian spul atau penunjuk jarum.
Dari beberapa hal tersebut saya lebih suka menggunakan multimeter analog, sebab pengukuran pada komponen aktif sering saya lakukan, hal ini tentu berbeda dengan teknisi listrik yang lebih suka dengan multimeter digital, karena yang diukur adalah mengenai tegangan, arus dan dan instalasi. Meski begitu tidak dapat dipungkiri bahwa keduanya memiliki peran penting dalam dunia elektronika dan listrik. Sekarang tinggal anda lebih suka yang mana multimeter digital atau analog? Kalau masalah lebih bagus mana antara multimeter digital vs analog, menurut saya keduanya sangat bagus. Untuk itulah meski sudah muncul sistem digital namun sistem manual atau analog tetap bertahan sampai sekarang.

Berlangganan update terbaru secara gratis:

4 Komentar Untuk "Kelebihan dan Kekurangan Multimeter Digital Vs Analog"

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.