Skema Rangkaian Pre-Amp Microphone Sederhana

Preamp mic merupakan rangkaian penguatan pertama agar suara dari microphone bisa lebih kuat, sehingga saat dihubungkan dengan power amplifier suaranya lebih keras. Karena jika pre amp mic tidak dibuat. Artinya microphone langsung dihubungkan ke amplifier tentu suara yang dihasilkan sangat kecil. Untuk itulah skema rangkaian preamp mic ini dibutuhkan.

Nah pada kesempatan kali ini masputz.com akan share skema rangkaian preamp mic yang cukup sederhana dengan menggunakan sebuah transistor sebagai penguat. Rangkaian ini sebenarnya banyak juga dijual di toko spare part elektronik terdekat. Namun jika kita bisa merakitnya sendiri tentu akan lebih memuaskan. Oleh sebab itu berikut adalah skema rangkaian penguat mic sederhana dengan Transistor BC547.

Skema Rangkaian Pre-Amp Microphone Sederhana
Untuk tegangan kita bisa berikan 6 - 12V. Untuk outnya kita bisa mengubungkan dengan rangkaian mixer atau tono control yang kemudian barulah masuk ke rangkaian power. Untuk daftar komponen silahkan lihat pada gambar diatas. Mengenai harga bahan kemungkinan tidak menghabiskan uang 10 ribu rupiah tergantung harga didaerah Anda.

Meski rangkaian ini cukup simple akan tetapi sudah cukup untuk digunakan di rumahan atau acara khusus dimasjid dan sebagainya. Semoga bisa bermanfaat.

Berlangganan update terbaru secara gratis: