Sikecil Ini Sudah Pandai Bikin Antena Modem Lo?

Apa yang dilihat dan apa yang didengar ingin selalu dicobanya. Mode meniru gaya, trik dan cara ingin dipraktekkan. Itulah yang namanya anak kecil apalagi masih bayi. Mudah sekali tertarik dengan hal aneh, hal baru yang mungkin saja belum pernah Ia lihat sebelumnya. Mungkin hal ini juga terjadi pada Anda yang sudah punya anak atau adik kecil, setiap tingkah laku dan tindakan yang kita lakukan sering kali ditiru oleh si anak. Untuk itulah terkadang orang menilai kita dari sifat dan kepribadian si anak yang memang kerap kali dekat dengan kita sebagai orang tua atau keluarga. 

Seperti pada judul Sikecil ini sudah pandai bikin antena, Sebenarnya bukanlah berarti si anak sudah bisa membuat antena modem USB, akan tetapi apa yang yang sedang kita kerjakan Ia mencoba untuk mengikutinya. Contoh kecilnya bayi yang baru berumur 18 bulan (anak saya) ini, keingintahuannya sangat tinggi, setiap apa yang saya ucapkan dan kerjakan Ia coba mengikutinya. Apakah ada bakat tersembunyi pada anak ini?. Tapi itulah kenyataanya, didalam menghadapi era yang semakin canggih ini, kita dituntut lebih dalam mendidik dan mengajarkan kepada anak kita. 
Sikecil Ini Sudah Pandai Bikin Antena Modem
Namun adakalanya juga kita merasa jengkel, kesal karena tidak fokus pada tugas atau pekerjaan kita. Apalagi kalau ada yang mengganggu. Ini juga yang sering saya alami, untuk mengatasinya saya biasanya berikan beberapa peralatan yang sekiranya tidak membahayakan untuk dimainkan. Tapi apa yang dikerjakannya terkadang membuat kita cukup khawatir. Kalau kita larang menangis, kadang suka banting-banting barang. Wah bisa repot kalau begini jadinya.

Azmi
Jadi maksudnya disini adalah bahwa belajar itu haruslah dimulai dari sejak anak itu lahir, bahkan ada mengatakan sejak dalam kandungan. Kalau sejak lahir tidak mendapatkan didikan yang bagus, maka tumbuh kembang anak bisa jadi ketinggalan. Apalagi bagi orang tua yang super sibuk, mengurus pekerjaan saja bingung apalagi mau mengurus anak. 

Azmi q
Sekarang bagaimana dengan Anda, apakah masa kecil Anda sudah merasa mendapatkan pendidikan dari orang tua yang baik, jika merasa belum maka anak kita tentu harus jauh lebih baik daripada masa kecil kita dulu dalam hal pendidikan. Sama halnya jika kita sedang mempelajari elektronika, listrik atau antena, kalau sejak kecil kita tidak diarahkan pada bakat kita, maka setelah besar jadi bingung mau mengarah kemana. Karena terkadang seseorang masih juga ada yang tidak tahu mengenai bakatnya sendiri. Anehkan?

Nah itulah celotehan saya kali ini (bukan curhat ya), yang mungkin kurang bermanfaat bagi Anda. Tapi yang penting tetap semangat dalam belajar dan mencari ilmu pengetahuan (termasuk saya).

Berlangganan update terbaru secara gratis:

0 Komentar Untuk "Sikecil Ini Sudah Pandai Bikin Antena Modem Lo?"

Post a Comment

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.