Cara Paling Mudah Merekam Acara Siaran Televisi

Merekam siaran Televisi adalah salah satu cara agar kita bisa menonton ulang acara kesayangan kita, baik itu acara favorit, film, olah raga, maupun event khusus yang sedang kita nantikan. Selain itu ada juga orang merekam siaran televisi dengan maksud dan tujuan tertentu, misalnya untuk dipublikasikan ulang, untuk bahan praktik atau bahkan untuk untuk diambil keuntungannya. Nah dari sekian banyak acara di TV terkadang seseorang lupa jadwal sebuah acara tersebut ditayangkan. Oleh sebab itu bagi anda yang menggunakan receiver TV parabola, maka hal tersebut masih bisa teratasi, karena pada receiver parabola saat ini sudah terdapat jadwal perekaman siaran. Lain halnya yang menggunakan jalur tv telestrial atau jaringan UHF. Maka acara yang sudah lewat tentu tidak bisa diulang kembali. Sedangkan jika kita ingin merekam siaran TV dari komputer maka hal tersebut juga paling mudah untuk bisa kita lakukan, karena banyak sekali aplikasi atau software yang bisa kita manfaatkan agar bisa merekam siaran TV tersebut.

Cara Paling Mudah Merekam Acara Siaran Televisi

Cara Merekam Acara Televisi

Merekam dengan receiver digital parabola
Penggunaan receiver digital saat ini memang cukup banyak sekali kita temukan didaerah yang jauh dari sinyal UHF. Oleh sebab itulah TV satelit menjadi salah satu cara terbaik untuk bisa menyaksikan acara faforit di TV. Pada receiver zaman sekarang ini sudah banyak sekali yang tersedia fitur rekam acara TV. Bahkan kita bisa mengatur kapan acara tersebut akan direkam. Fitur ini biasanya tertulis PVR. Untuk caranya tentu berbeda - beda pada setiap jenis dan merk receiver, namun secara umum caranya adalah sebagai berikut:
  • Colokkan Flashdisk/ Memori External ke receiver
  • Tunggu hingga USB flashdisk / Memori external terbaca di receiver
  • Tekan tombol ( o ) berwarna merah pada remote atau ada tulisan rekam
  • Maka proses perekaman TV akan berjalan. 
  • Untuk berhenti tekan tombol tersebut kembali atau stop
Cara diatas tergolong cara yang sangat mudah, namun anda harus punya receiver terlebih dahulu untuk bisa melakukannya. Mengenai harga tentu tergantung dari spesifikasi receiver tersebut. Ada yang ratusan ribu bahkan jutaan rupiah.

Merekam dengan Komputer/ Laptop
Merekam acara TV menggunakan laptop bisa kita lakukan dengan bantuan software. Banyak sekali jenis software yang bisa dengan mudah kita dapatkan di Internet. seperti IDM, cam studio, ashampo dan sebagainya. Acara yang kita rekam tentu melalui jalur streaming atau TV Online. Untuk bisa melakukan proses ini tentu kita harus punya laptop dan akses internet yang cepat, karena untuk bisa streaming atau nonton TV online sangat membutuhkan kecepatan data yang baik apalagi kualitas video yang kita rekam adalah HD, maka kecepatan rendah akan membuat tayangan menjadi macet-macet bahkan tidak bisa buffering.

Merekam dengan HP atau gadget
Banyak sekali smartphone, HP, Tablet dipasaran yang sudah bisa kita gunakan untuk merekam siaran di TV. Beberapa diantaranya memang dimaksudkan untuk kualitas grafis yang baik. Cara ini juga tergolong paling mudah karena kita cukup dengan merekam siaran di TV menggunakan HP/ Tablet. Namun dari hasil yang direkam tentu kurang bagus, karena yang kita rekam bukan dari internal HP melainkan TV yang menyiarkan acara favorit. Oleh sebab itu suara dari luar juga akan ikut terekam jika menggunakan cara ini.

Selain ketiga cara tersebut sebenarnya masih banyak lagi. Namun hanya inilah saat ini yang bisa admin share, lain waktu jika ada update terbaru akan diposting juga. Jadi cara yang paling bagus untuk merekam siaran TV dengan kualitas terbaik adalah dengan menggunakan receiver parabola. Karena hasil gambar yang jernih, dan file hasil rekaman juga lumayan besar. Itulah mengapa banyak pembajak DVD menggunakan cara ini untuk merekam film maupun musik untuk keuntungan pribadi mereka. Semoga sedikit artikel ini bermanfaat buat anda, jangan lupa untuk membaca tentang jumlah channel yang didapat dengan TV parabola.

Berlangganan update terbaru secara gratis:

1 Komentar Untuk "Cara Paling Mudah Merekam Acara Siaran Televisi"

  1. terima kasih artikelnya
    sekarang rekam desktop jadi lebih mudah
    bisa langsung ke tkp

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.