Beranda · Elektronika · Listrik · Parabola · Komputer · Privacy · Disclaimer · Contact · About ·

Cara Mudah Sharing Internet di Pedesaan dengan Wajan Bolic

Sharing internet merupakan salah satu jalan agar kita bisa membagikan koneksi internet kita ke Komputer/Laptop Lain. Alat yang dibutuhkan juga mudah kita dapatkan, selain mudah dalam penggunaanya, kita juga bisa mengirit dana. Sistem kerjanya adalah kita menggunakan antena wajan bolic untuk menangkap signal HSPA, kemudian kita share menggunakan laptop atau komputer yang dilengkapi dengan fasilitas wifi. Hal ini tentu akan pas jika didaerah kita belum ada jaringan 3G, sedangkan untuk daerah yang sudah ada jaringan 3G tentu kita tidak memerlukan wajan bolic lagi. Karena dipedesaan atau pelosok, belum ada kabel telepon atau ISP yang terjangkau, sehingga untuk berlangganan akses internet akan sulit. Walaupun bisa tentu biayanya akan mahal. Untuk itu caranya ada beberapa macam.

Pertama kita share dengan menggunakan aplikasi dan perangkat bawaan dari laptop caranya sebagai berikut:
  1. Pertama Install aplikasi virtual share wifi seperti connectify, mhospot, virtual wifi dan sebagainya
  2. Konekkan modem yang sudah mendapat signal HSPA/ 3G/ 4G.
  3. Kemudian share dengan aplikasi tersebut, yang jelas wifi laptop juga harus aktif.
Cara ini sebenarnya banyak sekali bisa kita temukan di internet. Untuk itu lihat cara membuat jaringan wifi sendiri dengan mudah

Yang kedua adalah dengan menambahkan router wifi. Cara ini memang harus menambahkan perangkat tambahan berupa router yang support dengan modem USB. Dengan begitu kita bisa menghubungkan modem dengan router dan otomatis akan terkoneksi ke internet. Memang tidak semua modem akan support dengan router ini. akan tetapi banyak juga modem yang support seperti huawei, sierra, ZTE dan sebagainya. Untuk itu lihat modem yang support MMD, router dan receiver.
Caranya adalah
  1. Kita hubungkan modem dengan antena wajan (sebaiknya jenis induksi atau pigtail) kemudian colokkan pada router.
  2. Hidupkan router, maka otomatis router akan mendeteksinya secara otomatis. Jika belum terkoneksi maka kita harus menyettingnya terlebih dahulu.
  3. Setelah modem aktif, maka kita sudah membuat jaringan wifi sendiri dirumah.
Jadi sebenarnya cara ini adalah cara termudah, karena kita tidak membutuhkan laptop untuk mengaktifkan wifinya. Yang diperlukan hanyalah modem router dan juga antena penguat signal modem. Karena untuk didesa, tentu kita butuh antena agar sinyal yang diterima lebih kuat dan mendapatkan jaringan 3G. Setelah semua sukses maka teman atau tetangga kita baik satu RT atau RW bisa menikmati layanan internet dengan cepat. Baca juga cara mempercepat koneksi jaringan wifi

0 Komentar Untuk "Cara Mudah Sharing Internet di Pedesaan dengan Wajan Bolic"

Post a Comment

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.