Beranda · Elektronika · Listrik · Parabola · Komputer · Privacy · Disclaimer · Contact · About ·

Cara Memasang Saklar tunggal dan ganda dengan benar

Anda sudah pasti tahu mengenai saklar tunggal atau ganda (double) yang biasanya untuk menghidupkan/ mematikan lampu dirumah. Saklar jenis ini berfungsi untuk mengontrol 1/2 buah lampu, dan cara kerjanya hanya memutus atau menyambungkan arus listrik baik dari PLN maupun mesin Diesel/Jenset. Seringkali kita lihat seseorang memasang saklar ini asal-asalan atau tidak mengikuti tatacara yang benar, sehingga bisa mengakibatkan konsleting listrik bahkan kebakaran. Untuk itu dalam memasangnya harus sesuai dengan standar pemasangan di Indonesia.
Alat dan bahan yang diperlukan
  1. Sebelum memasang saklar tentu harus ada alat dan bahannya, berikut contoh perlengkapan yang diperlukan
  2. Saklar tunggal dan saklar ganda
  3. Kabel NYM (kabel kawat tembaga) 1,5 atau 2,5 mm
  4. Fitting lampu 
  5. Box Saklar
  6. Pipa instalasi , biasanya pipa paralon 1/2 inc sebagai pelindung kabel
  7. Klem Pipa
  8. Obeng dan Tespen
  9. Tang kombinasi
  10. Lakban/ Isolasi
Langkah langkah pemasangan saklar
Setelah semua alat dan bahan sudah disiapkan selanjutnya adalah cara memasangnya.
  • Buatlah Titik untuk pemasangan saklar lampu pada dinding kemudian lubangi Jika perlu sebesar Box saklar dengan ketinggian minimal 1,5 meter (jauh dari jangkauan anak-anak).
  • Masukkan 2 buah kabel (untuk saklar tunggal) dan 3 buah kabel untuk saklar ganda.
  • Untuk saklar ganda perhatikan gambar berikut untuk menyambungnya

  • Pada gambar tersebut kabel induk fuse yang dihubungkan ke saklar sedangkan kabel hitam (ground) langsung ke fitting lampu, jadi arus yang diputus adalah jika ditespen nyala, sehingga saat lampu dimatikan tidak kedip-kedip, karena biasanya lampu elektrik akan nyala sebelah jika jalur Fuse tidak dinonaktifkan (tidak dihubungkan ke saklar). 
  • Sedangkan pada Saklar tunggal cara menyambungnya tentu jauh lebih mudah, pada gambar diatas kita ambil saja sebelah kiri. jadi cuma ada dua kabel yang masuk kedalam pipa, sedangkan untuk saklar ganda ada 3 buah kabel.
  • Setelah penyambungan selesai tinggal kita tata kebelnya biar rapi.
  • Kemudian jika sebelumnya didinding kita kubangi, sebaiknya dicor dahulu dengan semen pasir. setelah itu baru bisa kita coba.
Mudah-mudahan tutorial diatas bisa membantu, karena pada dasarnya memasang saklar lampu itu sangat mudah, hanya saja kita perlu berhati-hati dalam memasangnya, sebab berhubungan dengan arus PLN langsung. Selain itu kerapian dalam memasang adalah hal yang utama karena instalasi listrik yang buruk bisa berakibat fatal nantinya.

6 Komentar Untuk "Cara Memasang Saklar tunggal dan ganda dengan benar"

  1. terima kasih banyak atas info yg telah di berikan, mudah-mudahan bermanfaat di kemudian hari:)

    jangan lupa kunjungan baliknya yahh
    visit: http://www.rajalistrik.com/

    ReplyDelete
  2. mas izin artiklenya saya ambil rujukan

    ReplyDelete
  3. Mas.. Bisakah saklar tunggal + stop kontak dipasang dgn 2 kabel yg sama?..

    ReplyDelete
  4. Tidak bisa, sebab saklar hanya untuk menghubungkan satu jalur saja. Sementara stop kontak membutuhkan tegangan Phasa dan normal.

    ReplyDelete

Komentar yang Anda kirim akan terlihat setelah admin menyetujuinya dan Mohon maaf link aktif dan kata berbau syara' tidak akan dipublikasikan. Terimakasih atas kerjasamanya.